DP3A Masuk Dalam 12 Perangkat Daerah Yang Terpilih Untuk Presentasi Evaluasi SAKIP Lewat VIDCOM
DP3A masuk dalam 12 PD yang menjadi percontohan dalam pembuatan evaluasi AKIP Pemkot Manado, dimana pada hari ini Jumat, 15 Mei 2020 Kepala Dinas ibu Esther T.J Mamangkey, SE MM di dampingi oleh Sekretaris para Kepala Bidang dan Kasubag Perencanaan menyampaikan presentasi tentang Pohon Kinerja, Renstra berdasarkan pohon kinerja, efisiensi penganggaran thn 2020, penataan struktur organisasi sesuai pohon kinerja serta peta proses bisnis yang langsung disaksikan oleh AsDep Perumusan Kebijakan RB, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, Deputi RB Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, KementerianPAN-RB Bpk Ronald Andreas Annas, Ak serta dievaluasi kembali oleh beliau.
Gebrakan ini dilakukan oleh Pemkot Manado dalam upaya menaikan nilai Sakip Kota Manado dari "BB" menjadi "A" untuk tahun 2020