Kadis DP3A Kota Manado Mengikuti Rapat Koordinasi Pelaksanaan Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumber Daya Pembangunan Desa
Rabu, 21 Maret 2022 Kadis DP3A kota Manado mengikuti rapat Koordinasi Pelaksanaan Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumber Daya Pembangunan Desa di Cella Bakery Manado.
Kegiatan ini merupakan Kegiatan yang akan terus dilaksanakan, sebab dalam kehidupan sehari-hari keluarga merupakan faktor utama yang sangat berperan dalam tumbuh kembang seorang anak, fakta di lapangan menunjukan bahwa para pecandu narkotika didominasi oleh anak muda yang kurang mendapatkan perhatian dari orang tua dan keluarganya, hal ini menunjukan betapa pentingnya ketahanan keluarga dalam menekan angka prevalensi penyalahgunaan narkotika dikalangan remaja atau generasi muda.
Pemerintah Kota manado sendiri akan menyediakan fasilitas rumah singgah untuk rehabilitasi para korban / pecandu narkotika untuk dibina dan dipulihkan agar tidak mengalami ketergantugan obat terlarang lagi dan dapat kembali berbaur dengan masyarakat.