Rapat Koordinasi Teknis Gugus Tugas Kota Layak Anak (GT-KLA) Kota Manado

Kegiatan Rapat Koordinasi Teknis Gugus Tugas Kota Layak Anak (KLA) Kota Manado ini yang menjadi Narasumber yaitu Miclar Lakat, SH, MH selaku Sekertaris Daerah Kota Manado, dalam materinya Beliau mengatakan tujuan kegiatan Rapat Koordinasi Teknis GT- KLA ini,  menjadikan Gugus Tugas KLA sebagai Lembaga Koordinatif di tingkat Kota yang Mengkoordinasikan Kebijakan, Program dan Kegiatan untuk mewujudkan Kota Manado sebagai Kota Layak Anak.

Rapat koordinasi teknis ini dilaksanakan di Ruang Rapat DP3A Kota Manado, Senin tanggal 3 Maret 2020.
DP3A Kota Manado bersama Pemerintah Kota Manado mengadakan berbagai upaya untuk menciptakan Kota yang ramah dan nyaman bagi Anak. Upaya ini bahkan telah berhasil membawah Kota Manado meraih Predikat Kota Layak Anak Tingkat Madya Tahun 2019 lalu.