Utusan Manado ikuti Puncak Hari Anak Nasional 2023
Puncak Hari Anak Nasional 2023
Penutupan rangkaian kegiatan Hari Anak Nasional 2023 telah selesai digelar pada Minggu, 23 Juli 2023. Penutupan yang sekaligus menjadi puncak perayaan Hari Anak Nasional (HAN) ke-39 ini diselenggarakan di Lapangan Pancasila, Simpang Lima Semarang pada Minggu (23/7).
Kegiatan ini dihadiri oleh Forum Anak Nasional dan perwakilan Forum Anak Daerah dari masing-masing kota di Indonesia, pelajar Kota Semarang, perwakilan dari komunitas anak, serta para anak disabilitas.
Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. K. H. Ma'ruf Amin dan Ibu Wury Ma'ruf Amin turut hadir dalam puncak kegiatan Hari Anak Nasional kemarin dan disambut dengan baik serta meriah oleh seluruh peserta kegiatan. Menteri Pemberberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ibu Bintang Puspayoga yang hadir sepanjang rangkaian selama beberapa hari juga turut meramaikan Puncak Hari Anak Nasional 2023 dengan bernyanyi bersama anak-anak Kelompok Belajar Sekolah KAMI yang menunjukkan bakat bermain alat musik angklung.
Rangkaian kegiatan Hari Anak Nasional ini turut didukung dan disemarakkan dengan kehadiran puluhan tenant edukasi dan permainan di Lapangan Pancasila Semarang.
Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Kota Manado yang diwakili oleh Ibu Kadis Dra. Neivi Lenda Pelealu, M.Si, bersama Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak dan staf bersama 2 orang perwakilan Forum Anak Daerah Kota Manado memgikuti seluruh rangkaian kegiatan Peringatan Hari Anak Nasional 2023 dengan senang dan penuh suka cita.
Salah satu perwakilan FAD Kota Manado Neza Saffanah Wumu dipilih untuk mengisi Tarian dalam acara Puncak HAN 2023